Friday, January 17, 2014

Belanja di LUXOLA (luxola.com) Part 2

Hi all,

Sebelumnya saya sudah posting mengenai pengalaman belanja di LUXOLA.COM http://www.luxola.com/

Ini posting saya sebelumnya:
http://gilamakeup.blogspot.com/2014/01/belanja-di-luxolacom.html


Akhirnyaaaaa.. pada tanggal 15 Januari 2014 barang yang saya pesan dari LUXOLA sampai. Sempat kuatir karena butuh 2 minggu untuk proses pengiriman. Tetapi sekarang sudah lega barang telah sampai.

Di kirim dalam bubble wrap bag seperti ini, tas nya tebal sehingga tidak mudah robek dan dapat melindungi barang yang didalam

Setiap palette di bubble wrap lagi sehingga aman. Kaget dapat free sigma brush untuk eyeliner, sleek eyeshadow black dan karet rambut. Free tidak tau apakah karena ini baru pertama kali saya belanja di Luxola/ memang setiap belanja di Luxola akan mendapatkan random free gifts.
Sleek make up palette kondisi baik dan aman
Sleek Snapshots Palette - Dalam kondisi baik

Sleek Ultra-Matte V1 - Dalam kondisi baik

Sleek Ultra-Matte V2 - Dalam kondisi baik

Kesimpulan :
Belanja di Luxola.com aman dan sangat di rekomendasi kan. Selain cara pendaftaran, pemesanan dan pembayaran yang mudah, pengirimannya pun aman. Juga terdapat banyak event diskon. Untuk imlek sekarang ada diskon upto 50% off jadi check it out.
Kekurangannya pengiriman butuh waktu yang agak lama juga harga berubah ubah sesuai dolar Singapore sehingga apabila dolar naik maka harga ikut naik.
Luxola menawarkan promo-promo menarik, jadi apabila berkeinginan beli di Luxola maka nantikan SALE/ Promo yang tersedia.
Saya pasti akan belanja lagi di LUXOLA.COM


Demikian sedikit review

Terima Kasih
^.^

No comments:

Post a Comment